Rem Mobil Mulai Bermasalah? Ini Waktu yang Tepat untuk Servis
Servis rem mobil menjadi hal yang sama pentingnya dengan penggantian oli dan pengecekan komponen mesin mobil lainnya. Namun, sayangnya beberapa pemilik mobil baru akan membawa mobil ke bengkel ketika masalah sudah timbul.
Pada artikel kali ini, akan dijelaskan beberapa tanda pada kondisi komponen rem yang harusnya sudah wajib diservis. Tujuannya agar Anda dapat melakukan aktivitas pencegahan sebelum komponen rem benar-benar rusak dan mengganggu kenyamanan berkendara.
Jangan Abaikan 4 Tanda Rem Mobil Bermasalah Ini!
Komponen rem memegang fungsi yang vital untuk keselamatan Anda dalam berkendara. Maka dari itu, jika komponen ini bermasalah, maka harus segera diservis. Namun sebelum terlambat, Anda dapat mengecek tanda-tanda jika rem kendaraan bermasalah. Simak ulasannya berikut ini!
-
Rem Berdecit
Jika saat mengendarai mobil dan menginjak pedal rem Anda mendengar suara berdecit, maka saat itu pula Anda harus waspada. Tanda ini mengindikasikan bahwa kampas rem sudah mulai aus dan wajib untuk dilakukan servis.
Suara berdecit diakibatkan dari pergesekan cakram dan kampas rem. Jika Anda mendengar suara berdecit, segera ganti kampas rem sebelum terjadi kerusakan lebih parah pada sistem pengereman.
-
Lampu Indikator Menyala
Pada jenis mobil dengan teknologi canggih, terdapat fitur lampu indikator rem yang dapat membantu Anda untuk mengetahui kondisi rem. Jika lampu indikator rem menyala di dashboard, artinya terdapat masalah pada komponen rem yang harus Anda cek.
Jika Anda tidak mengetahui masalah yang terjadi, sebaiknya Anda membawa mobil ke bengkel terdekat. Nantinya, mekanik profesional akan membantu Anda untuk mencari sumber masalah pada rem.
-
Cairan Rem Berkurang
Rem yang bermasalah dapat ditandai dengan cairan rem yang berkurang. Biasanya, penurunan volume cairan rem dapat mengindikasikan adanya kebocoran pada sistem pengereman dan hal ini tidak dapat Anda abaikan.
Karena jika cairan rem yang berkurang Anda abaikan, maka potensi terjadinya rem blong akan semakin tinggi. Hal tersebut dapat menimbulkan kecelakaan lalu lintas yang tentu wajib Anda hindari.
-
Pedal Rem Keras
Tanda terakhir yang wajib Anda perhatikan jika ingin tahu ada masalah pada rem mobil adalah ketika diinjak pedal rem keras. Jika saat menginjak pedal rem terasa keras, bisa jadi hal ini sebagai indikator masalah pada sistem hidrolik dan master silinder.
Anda wajib membawa permasalahan ini ke bengkel resmi dengan mekanik profesional. Karena pedal rem yang keras saat diinjak dapat menghambat Anda untuk mengontrol mobil, terutama saat dalam situasi darurat.
Waktu yang Tepat untuk Servis Rem
Jika dilihat dari tanda-tanda rem yang bermasalah di atas, Anda tentu sudah bisa menentukan waktu yang tepat untuk melakukan servis. Untuk mencegah adanya masalah pada rem sekaligus menjaga performa rem, maka Anda diwajibkan rutin servis minimal setiap 20.000 km.
Karena pada jarak tersebut, rem kendaraan pada bagian kampas dapat mengalami penumpukan kotoran. Jadi, semakin sering Anda melakukan servis rutin, maka akan semakin terjaga komponen-komponen mobil dari penumpukan kotoran dan kampas rem yang aus.
Itulah pembahasan mengenai masalah pada rem mobil dan kapan waktu yang tepat untuk melakukan servis rutin. Jagalah komponen mobil Anda dengan cara servis rutin di bengkel resmi Suzuki.
Tujuannya agar Anda lebih nyaman dan aman dalam berkendara serta performa rem dan mesin mobil yang maksimal. Untuk mengetahui lokasi bengkel-bengkel resmi Suzuki dan berbagai tips otomotif lainnya, Anda dapat klik situs suzukimobilsultra.co.id/.