Tips Modifikasi Suzuki APV untuk Tampil Lebih Stylish dan Fungsional

icon 20 December 2024
icon Admin

Mobil Suzuki APV telah lama dikenal sebagai kendaraan serbaguna yang cocok untuk berbagai keperluan, baik sebagai kendaraan keluarga, operasional, hingga komersial. 

Namun, bagi Anda yang ingin memberikan sentuhan personal pada mobil ini, modifikasi menjadi solusi menarik untuk meningkatkan penampilan sekaligus kenyamanannya. 

Dengan desain bodinya yang khas, mobil APV menawarkan banyak potensi untuk dimodifikasi sesuai keinginan pemiliknya. Tidak hanya mempercantik tampilan, memodifikasi mobil APV juga dapat meningkatkan performa dan kenyamanan berkendara. 

Dengan menerapkan beberapa tips modifikasi yang tepat, Anda bisa membuat mobil ini tampil lebih keren tanpa mengorbankan fungsi utamanya. Simak ulasan lengkapnya pada artikel berikut ini! 

Tips Modifikasi Mobil Suzuki APV

Berikut adalah beberapa ide modifikasi mobil APV agar tampilannya semakin keren dan tetap nyaman digunakan.

  • Mengganti Velg dan Buat Lebih Ceper

Salah satu cara paling mudah untuk mempercantik mobil APV adalah mengganti velg standar dengan velg aftermarket yang memiliki desain lebih menarik. Dengan PCD 5 x 114,3, mobil ini kompatibel dengan berbagai jenis velg dari merek terkenal. 

Agar tampilannya semakin sporty, Anda juga bisa menurunkan suspensi sehingga mobil terlihat lebih ceper. Selain membuat mobil lebih stylish, modifikasi ini juga memberikan kesan dinamis pada mobil APV milikmu. 

  • Gunakan Stiker untuk Tampilan Lebih Unik

Modifikasi stiker menjadi opsi ekonomis untuk memberikan tampilan baru pada bodi Suzuki APV. Dengan cutting sticker atau decal, Anda bisa menyesuaikan tema desain sesuai selera, mulai dari minimalis hingga motif yang mencolok. 

Kombinasi warna yang tepat antara stiker dan bodi mobil akan memberikan kesan unik sekaligus menarik perhatian di jalan. 

  • Mengganti Jok dengan Tampilan Mewah

Interior juga memegang peranan penting dalam memodifikasi mobil. Salah satu caranya adalah mengganti jok standar dengan jok berbahan kulit atau model sofa yang memberikan nuansa mewah. 

Selain itu, tambahkan elemen hiburan seperti monitor untuk penumpang belakang dan audio system yang berkualitas. Modifikasi ini tidak hanya meningkatkan estetika, tetapi juga kenyamanan berkendara.

  • Tambahkan Fitur Kamera untuk Kemudahan Parkir

Mobil APV yang masih menggunakan head unit single DIN sering kali dirasa kurang memadai. Anda bisa menggantinya dengan head unit double DIN yang dilengkapi layar, lalu tambahkan kamera mundur. 

Modifikasi ini akan mempermudah saat parkir, terutama di area yang sempit, sekaligus menambah nilai praktis pada mobil.

  • Gunakan Peredam pada Kabin

Salah satu kekurangan mobil APV adalah kebisingan di kabin karena posisi mesinnya yang berada di bawah jok depan. Anda bisa menambahkan material peredam suara di beberapa area seperti lantai, dinding, dan atap kabin. 

Modifikasi ini tidak hanya membuat kabin lebih senyap, tetapi juga meningkatkan kenyamanan selama perjalanan.

Modifikasi mobil APV tidak hanya mempercantik penampilannya, tetapi juga dapat meningkatkan kenyamanan dan fungsionalitas mobil ini. 

Mulai dari mengganti velg, menambahkan stiker, hingga meningkatkan kualitas interior dan fitur-fitur tambahan, semua modifikasi ini bisa dilakukan sesuai dengan kebutuhan dan preferensi Anda.

Tentunya, pastikan bahwa semua langkah modifikasi telah dipertimbangkan dengan matang supaya tidak menyesal di kemudian hari.

Jika Anda tertarik memiliki mobil APV dan ingin mencoba berbagai modifikasi ini, kunjungi situs resmi Suzuki di https://suzukimobilsultra.co.id/