Kapan Waktu Terbaik untuk Ganti Karpet Mobil?

Akan tetapi, jika tingkat pemakaian mobil cukup tinggi dan sering melewati daerah berlumpur atau banjir, karpet justru perlu diganti setidaknya 6 bulan sekali.
-
Kondisi Iklim
Setiap wilayah memiliki kondisi iklim yang berbeda dan itu bisa memengaruhi waktu ideal dalam mengganti karpet mobil. Untuk wilayah Indonesia, penggantian karpet lebih tepat dilakukan saat musim kemarau sebab lebih mudah dibersihkan.
Sementara itu, jika mengganti di musim hujan dengan kondisi iklim yang cenderung lembab, karpet menjadi lebih cepat berjamur dan timbul bau apek. Apabila butuh untuk mencuci karpet, waktu yang dibutuhkan untuk mengeringkan juga lebih lama.
-
Kebiasaan Penghuni Kabin
Pengendara yang menggunakan mobil hanya untuk keperluan singkat biasanya jarang makan maupun minum di dalam kabin. Jadi, waktu ideal untuk mengganti karpet bisa disesuaikan antara 1-2 tahun.
Tapi, bagi pengendara yang sering makan dan minum di dalam kabin, cenderung lebih rawan dengan remahan dan tumpahan makanan. Waktu terbaik untuk menggantinya adalah saat karpet sudah berbau atau memiliki noda yang sulit untuk dihilangkan.